Home / Berita Terbaru / Dyah Erti Hibur Bocah di Rumah Singgah C Four

Dyah Erti Hibur Bocah di Rumah Singgah C Four

Humas Aceh |1 Des 2018

Banda Aceh – Wakil Ketua TP PKK Aceh Dyah Erti Idawati, ke Rumah Singgah  Children Cancer Care Community (C Four) Aceh, untuk bersilaturrahmi dan menghibur para bocah penderita kanker yang selama ini bernaung di rumah yang berada di Jalan Sepat, nomor 3 Gampong Bandar Baru, Lampriet, Sabtu (1/12/2018) siang.

Para pengurus rumah singgah dan para bocah penderita kanker itu terlihat gembira dengan kehadiran wanita yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Dekranasda Aceh itu. Beberapa kalimat canda dari Dyah Erti, mampu menggelitik dan menghadirkan tawa di wajah-wajah para bocah yang sedang berjuang melawan kanker itu.

Dalam kesempatan tersebut, Dyah Erti berdialog dan menanyakan kondisi terkini para bocah yang berada di Rumah Singgah C Four.

Untuk diketahui bersama, saat ini Rumah Singgah C Four menaungi delapan orang anak penderita kanker. Enam anak berada di rumah singgah sedangkan dua anak saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin.

Untuk memberi semangat para bocah, Dyah Erti menanyakan apa saja kesukaan dan cita-cita mereka. Bahkan, Jamilah salah seorang anak penerita kanker otak, sempat unjuk kebolehan dengan menyanyikan sebuah lagu untuk Wakil Ketua TP PKK Aceh.

Tembang Ya Maulana yang dipopulerkan oleh Nissa Sabyan dinyanyikan dengan sangat merdu oleh anak yang harus menjalani kemoterapi setiap minggu itu.

Dalam kunjungan tersebut, Wakil Ketua TP PKK Aceh mendapatkan berbagai penjelasan terkait kondisi terkini para bocah, Ratna Eliza, selaku Ketua Umum, dan Mai Hendra Satria selaku Pembina Rumah Singgah C Four.

Check Also

Pemerintah Aceh Serahkan SK Tenaga Kontrak

Banda Aceh – Pemerintah Aceh hari ini mulai menyerahkan Surat Keputusan (SK) Tenaga Kontrak tahun …