Home / Berita Terbaru / Wagub Aceh Terima Kunjungan JICA
Wakil Gubernur Aceh, Ir. Nova Iriansyah menerima kunjungan Japan Internasional Coperation Agency (JICA) di Pendopo Wakil Gubernur Aceh, Banda Aceh, Senin Malam 4/12/2017.

Wagub Aceh Terima Kunjungan JICA

Humas Aceh | 5 des 2017

Banda Aceh – Wakil Gubernur Aceh, Ir Nova Iriansyah MT, diampingi Istrin DR Diah Erti Idawati, menerima kunjungan dari perwakilan Japan Internasional Cooperation Agency (JICA) di Pendopo Wakil Gubernur, Senin (4/12/2017) malam.

JICA adalah badan kerjasama internasional Jepang. Perwakilan JICA yang berkunjung ke kediaman Wagub Aceh adalah Tetsuya Harada, senior officer JICA Indonesia, Shinya Goto, representative JICA Indonesia, dan Irene Pinta Lizti, program officer JICA Indonesia.

Irene menjelaskan, kunjungan dan pertemuan dengan Wagub Aceh adalah kunjungan yang bertujuan untuk memperkuat hubungan antara JICA dengan Pemerintah Aceh.

Dalam pertemuan tersebut, JICA juga menjelaskan berbagai program dan project yang telah dan akan dikerjakan oleh JICA pasca tsunami Aceh. Sebagaimana diketahui, JICA adalah satu dari sekian banyak lembaga internasional yang turut membantu proses rekonstruksi dan rehabilitasi Aceh pasca tsunami 26 Desember 2004 lalu.

“Dalam pertemuan tadi, kami juga membicarakan beberapa program Pemerintah Aceh ke depan yang mungkin di support oleh JICA, terutama di bidang infrastruktur, pertanian dan penanganan pasca bencana,” ungkap Irene.

Dalam pertemuan tersebut, Wagub juga menyampaikan peluang kerjasama terkait pengolahan dan pemasaran kopi Arabica Gayo. Sebagaimana diketahui, saat ini kopi arabica Gayo telah merambah pasar Eropa. Bahkan, kopi arabica gayo telah menjadi bahan baku utama produk terkenal dunia seperti Starbucks.

“Kendala yang kami hadapi saat ini adalah tidak mampu memenuhi tingginya permintaan pasar. Oleh karena itu, kami terus menjalin kerjasama dengan berbagai pihak dalam upaya meningkatkan produksi kopi arabica Gayo hingga dua kali lipat dari jumlah produksi saat ini,” ungkap Wagub.

Irene juga menjelaskan, beberapa waktu lalun Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah telah menjalin kerjasama dengan Okabayashi Farm Co. Ltd, turut disaksikan juga oleh perwakilan Pemerintah Kota Ochi Prefekture Kochi. Kerjasama tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait dengan pengembangan komoditas Jeruk Keprok. (Ngah)

Check Also

Pemerintah Aceh Serahkan SK Tenaga Kontrak

Banda Aceh – Pemerintah Aceh hari ini mulai menyerahkan Surat Keputusan (SK) Tenaga Kontrak tahun …