Home / LINTAS ACEH / Wagub Lanjutkan Kunjungan ke Sejumlah Lokasi Pengungsian

Wagub Lanjutkan Kunjungan ke Sejumlah Lokasi Pengungsian

Banda Aceh, 12/30/2014 | Humas Aceh

[ Humas Aceh ] Aceh Timur – Setelah melakukan kunjungan dan menyerahkan bantuan untuk para korban bencana banjir yang ada di Aceh Utara dan Kota Lhokseumawe, Wakil Gubernur Aceh H Muzakir Manaf kembali melanjutkan kunjungannya ke sejumlah titik pengungsian lainnya di wilayah timur Aceh, Senin (29/12/2014).

Hari ini, Wagub direncanakan akan melakukan kunjungan dan menyerahkan bantuan ke poso pengungsian yang ada di Kabupaten Aceh Timur, Kota Langsa dan Aceh Tamiang.

Tiba di Aceh Timur, wagub disambut oleh Wakil Bupati Aceh Timur,Syahrul bin Samaun beserta jajaran SKPK, serta unsur Forkorpimda, di Kantor Camat Pante Bidari. Setelah mendengarkan penjelasan singkat dari Wabub, Mualem dan rombongan langsung meluncur ke Posko Induk Pemkab Aceh Timur, yang berada di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Aceh Timur.

Sebagaimana diketahui, banjir yang terjadi di Aceh Timur merendam 23 kecamatan dan 44 Gampong. Hal tersebut mengakibatkan 1.482 rumah terendam dan 2.065 Kepala Keluarga (KK) atau 8.030 jiwa terpaksa harus mengungsi.

Selesai memantau stok logistik dan kesiapsiagaan aparatur terkait, Mualem beserta rombongan didampingi Wabub kembali melanjutkan perjalanan ke Kantor Camat Peureulak Kota. Disini, pria yang akrab disapa Mualem itu kembali memantau data terkini terkait korban terdampak bencana banjir di Kecamatan tersebut.

Mualem dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan ke Kota Langsa. Setelah menempuh perjalanan sekitar 45 menit, Wagub tiba di Pendopo Walikota, dan disambut langsung oleh Toke Su’um dan seluruh jajaran Pemko Langsa.

Usai makan siang, Wagub menyerahkan bantuan tanggap darurat kepada korban bencana banjir. Bantuan sebesar Rp 200 juta tersebut diterima secara langsung oleh Walikota Langsa.

Selanjutnya, Mualem dan rombongan menuju ke Desa Suka Rakyat, Kecamatan Langsa Lama untuk meninjau abrasi sungai Langsa. Sebelumnya Wagub juga sempat meninjau beberapa rumah warga yang ada di bantaran Krueng Langsa yang sempat terendam banjir beberapa hari lalu.

Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kota Langsa, Mualem beserta rombongan diajak oleh Walikota Langsa untuk melihat kondisi Jembatan Titi Kembar. Jembatan ini merupakan jembatan yang berada di Jalan Nasional Banda Aceh-Medan. Disini Toke Su’um memperlihatkan kepada Mualem dan Kepala BPBA, Said Rasul mengenai kondisi penyangga jembatan yang sudah tergerus abrasi sungai.

Menuju Aceh Tamiang

Dari Kota Langsa, Mualem dan rombongan bertolak ke Aceh Tamiang. Di Tamiang, Mualem diterima langsung oleh Bupati Aceh Tamiang, Hamdan Sati, di Pendopo Bupati setempat. Disini Mualem mendapatkan beberapa penjelasan tentang situasi terkini banjir Tamiang.

Dalam kesempatan tersebut, Hamdan Sati menjelaskan beberapa hal yang mengakibatkan Aceh Tamiang menjadi salah satu Kabupaten langganan banjir. Banjir kali ini melanda 10 kecamatan di kabupaten berjuluk ‘Bumi Mude Sedie’ ini, namun tidak semua desa terendam banjir.

“Satu sungai kami ini pak, mengaliri tiga kabupaten, mulai dari Takengon, Bener Meriah dan Aceh Tamiang. Jadi, sedimennya sudah terlalu tinggi. Inilah yang menyebabkan Tamiang seperti sebuah kabupaten langganan banjir,” terang Hamdan Sati.

Untuk menanggulangi hal tersebut Bupati meminta agar Pemerintah Aceh segera melakukan normalisasi berupa pengerukan atau bisa juga dengan membuat sungai baru. Dengan adanya sungai baru dan pengerukan, maka kemungkinan terjadi banjir akan sangat kecil di Tamiang.

Di Aceh Tamiang, Wagub menyempatkan diri menemui warga di Desa Suka Jadi/Kede Besi, Kecamatan Karang Baru. Saat banjir beberapa hari lalu desa ini terendam banjir setinggi 150 centimeter.

Check Also

Ramadhan Mempererat Ukhuwah dan Menguatkan Tekad Membangun Daerah

BANDA ACEH – Ramadhan merupakan momentum yang sangat tepat untuk mempererat ukhuwah serta meneguhkan tekad …