free tracking

Video

Gubernur Muzakir Manaf Resmi Lantik Sibral Malasyi dan Hasan Basri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati P

#mualem
#gubernuraceh
#video
#pelantikan

Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, resmi melantik Sibral Malasyi dan Hasan Basri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pidie Jaya, dalam rapat paripurna DPRK Pidie Jaya, pada Selasa,
18 Februari 2025

Dalam pidatonya usai melantik dan mengambil sumpah, Gubernur Aceh Muzakir Manaf mengingatkan Bupati dan Wakil Bupati Pijay untuk menjaga amanah dan kepercayaan masyarakat dengan sebaik-baiknya dengan kerja nyata.

"Jangan seperti kacang lupa pada kulitnya," kata pria yang akrab disapa Mualem itu.

Mualem juga mendoakan agar Sibral Malasyi dan Hasan Basri menjadi pemimpin amanah, bijaksana dan bertanggungjawab dalam menjalankan tugas 5 tahun ke depan.

Mualem juga mengingatkan agar kedua pimpinan di Pidie Jaya itu menjaga keharmonisan dengan legislatif dan Forkopimda. Kemudian koordinasi dan komunikasi juga perlu terus dibangun dengan Pemerintah Provinsi Aceh.

"Libatkan akademisi dan dunia usaha dalam pembangunan Pijay agar maju dan berkembang. Juga Jagalah dukungan masyarakat dan doa ulama," kata Mualem.

Mualem juga mengaku siap membantu pembangunan di Pidie Jaya. Ia mengatakan, guna mendukung pelaksanaan MTQ provinsi yang akan digelar di Pidie Jaya pada Oktober 2025 mendatang, Pemerintah Aceh sudah mengkucurkan sejumlah dana.

Sementara itu, Bupati Pidie Jaya Sibral Malasyi, mengharapkan  dukungan Gubernur Aceh dalam pembangunan Pidie Jaya. Sehingga Pijay dapat menjadi daerah yang berdaya saing dan jauh lebih baik di masa depan.

Sibral mengatakan, pihaknya bakal melakukan perubahan di Pidie Jaya mulai dari reformasi birokrasi. Ia bakal menempatkan Kepala SKPK yang sesuai dengan kemampuan dan kompetensi yang dibutuhkan.

Begitupun dengan praktik korupsi, kolusi dan nepotisme atau KKN juga komit untuk dicegah dalam lingkup Pemkab Pidie Jaya.

Kunjungi website Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh https://humas.acehprov.go.id/

Tim Materi dan Komunikasi Pimpinan, Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Aceh - 2025.
Show More
1 of 4003 Next