Home / Berita Terbaru / Ketua Dekranas Kunjungi Seuramoe Kerajinan Aceh

Ketua Dekranas Kunjungi Seuramoe Kerajinan Aceh

Banda Aceh,14-11-2015 | Humas Aceh

Banda Aceh – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh, Hj Niazah A Hamid, mendampingi Ketua Dekranas Pusat, Hj Mufidah Jusuf Kalla, saat melakukan kunjungan ke Seramoe Kerajinan Aceh, yang berada di kompleks Taman Ratu Safiatuddin, (Sabtu, 14/11/2015).

ibu mufidah4
Ketua Dekranas Pusat, Hj Mufidah Jusuf Kalla, saat melakukan kunjungan ke Seramoe Kerajinan Aceh, yang berada di kompleks Taman Ratu Safiatuddin, (Sabtu, 14/11/2015).

Usai mendampingi sang suami, H M Jusuf Kalla yang merupakan Wakil Presiden Republik Indonesia, saat menerima Gelar Kehormatan, Doktor Honoris Causa (DR HC) dari Universitas Syiah Kuala, yang dipusatkan di Auditorium Academic Centre (AAC) Dayan Dawood, Ketua Dekranas Pusat itu langsung menuju ke Seuramoe Aceh untuk melakukan peninjauan ke pusat Kerajinan khas Aceh itu.

Tiba di lokasi, Hj Mufidah bersama Ummi Niazah, disambut oleh Ny Aik Agus Kriswanto, selaku Ketua Persit Chandra Kirana PD Iskandar Muda, dan Ny Hussein Hamidi, Ketua Bhayangkari serta sejumlah pengurus harian Dekranasda Aceh dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh. Ketua Dekranas Pusat itu langsung mendapatkan penjelasan, terkait dengan berbagai hasil kerajinan khas Aceh yang merupakan hasil kerajinan dari seluruh kabupaten/kota se-Aceh.

Usai melihat satu persatu hasil kerajinan Aceh, Hj Mufidah terlihat sanhat mengagumi beberapa hasil kerajinan masyarakat yang dipamerkan di Seuramoe Kerajinan Aceh. Ketua Dekranas Pusat itu terlihat membeli salah satu produk kerajinan khas Aceh, yaitu tikar anyaman. Sementara itu, beberapa anggota rombongan lainnya juga membeli beberapa produk seperti tas, selendang bordir motif Gayo, baju kebaya motif Gayo, tas dan dompet anyaman.

Ummi Niazah: Hari Kamis Wajib Kenakan Batik Aceh

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Dekranasda Aceh menjelaskan, bahwa demi menggalakkan perajin batik motif Aceh, saat ini Pemerintah Aceh telah mewajibkan seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bekerja di lingkup Pemerintah Aceh untuk menggunakan baju batik khas Aceh, setiap hari Kamis.

“Pemerintah Aceh, melalui Instruksi Gubernur (Irgub) telah mewajibkan seluruh PNS untuk mengenakan baju batik khas Aceh, pada setiap Kamis setiap minggunya,” terang Ummi Niazah kepada Ketua Dekranas Pusat. (Ngah)

 

Check Also

Pemerintah Aceh Serahkan SK Tenaga Kontrak

Banda Aceh – Pemerintah Aceh hari ini mulai menyerahkan Surat Keputusan (SK) Tenaga Kontrak tahun …