Home / LINTAS ACEH (page 277)

LINTAS ACEH

Gerai Vaksinasi Mobile Satgas Covid-19 Aceh

Banda Aceh – Polisi Daerah (Polda) Aceh membuka layanan vaksinasi bagi masyarakat di halaman Masjid Jamik Kemukiman Lueng Bata Banda Aceh, Kamis 15 Juli 2021. Vaksinasi massal itu dilakukan bekerjasama dengan Rumah Sakit Kodam Iskandar Muda dan UPTD Puskesmas Batoh. Vaksinasi massal tersebut mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Ratusan masyarakat mengantri dengan tertib, menunggu jadwal suntik. Rosmiati, salah seorang …

Read More »

Gubernur Nova Apresiasi Kegiatan Karya Bakti TNI AU di Aceh

BANDA ACEH – Gubernur Aceh Nova Iriansyah, mengapresiasi TNI Angkatan Udara (AU) di Aceh yang berperan aktif membantu meringankan beban warga melalui sejumlah program yang dilaksanakan dalam kegiatan Karya Bakti TNI AU tahun 2021. “Kami sangat bangga, sebab bukan hanya rakyat Aceh yang ingin dekat dengan TNI AU, tapi TNI AU juga menunjukkan kepedulian yang tinggi kepada rakyat Aceh,” kata …

Read More »

Hari Ini Sebanyak 2.948 Orang Divaksin, Total 36.962

BANDA ACEH – Lokasi vaksinasi massal covid-19 yang dihelat Pemerintah Aceh di Gedung Banda Aceh Convention Hall terus dibludaki peminat vaksin, namun tetap dalam koridor protokol kesehatan. Sebelumnya, pelaksanaan itu telah beberapa kali diperpanjang waktunya, karena animo masyarakat untuk ikut vaksinasi malah terlihat makin tinggi. Sebagai bukti, capaian vaksinasi harian yang semula hanya ditargetkan 300 orang, kini justru realisasi rata …

Read More »

Dukung Pemberantasan Narkoba, Pemerintah Aceh Hibahkan Tanah untuk BNNP

BANDA ACEH – Pemerintah Aceh menghibahkan sebidang tanah dan bangunan kepada Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh. Naskah serahterima tersebut diteken langsung oleh Sekretaris Daerah Aceh, dr. Taqwallah M.Kes, bersama Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Aceh, Brigjen Pol. Drs. Heru Pranoto, di Pendopo Gubernur Aceh, Rabu 14 Juli 2021. Sekda Aceh mengatakan, pemberian tanah kepada BNN merupakan wujud keseriusan …

Read More »

Sekda Minta Dokter Ahli RSUDZA Tingkatkan Pelayanan Kepada Pasien

BANDA ACEH – Sekretaris Daerah Aceh, Taqwallah, meminta dokter ahli yang bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA) untuk terus meningkatkan kinerja pelayanan kepada pasien yang harus terus membaik dari waktu ke waktu. “Pasien harus ditangani langsung oleh dokter ahli, jangan residen yang menanganinya,” kata Taqwallah usai mendengarkan presentasi buku kerja dokter ahli non Pemda RSUDZA, di …

Read More »

Pelaksanaan Vaksinasi di Gedung Banda Aceh Convention Hall Berjalan Sesuai Protokol Kesehatan

BANDA ACEH – Pelaksanaan vaksinasi massal di Kota Banda Aceh berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan. Hal tersebut salah satunya terlihat di Gedung Banda Aceh Convention Hall (BCH), Rabu (14/7/2021). Masyarakat yang datang untuk vaksinasi di gedung tersebut tampak mengantri dengan tertib sesuai dengan jarak yang ditentukan petugas. Para peserta juga disediakan kursi agar mengantri dengan nyaman. Selain itu, para peserta …

Read More »

Antusiasme Masyarakat Masih Tinggi, Pemerintah Aceh Kembali Perpanjang Jadwal Vaksinasi Massal

BANDA ACEH – Pemerintah Aceh untuk kesekian kalinya kembali memperpanjang jadwal Vaksinasi Massal Covid-19, karena mencermati tingginya animo masyarakat untuk ikut divaksin, dalam sepekan terakhir. Bahkan, hingga hari ini, Selasa (13/07/2021) petang, warga yang berminat ikut vaksinasi masih memenuhi pelataran Banda Aceh Convention Hall, walau hari sudah menjelang petang. Kepastian perpanjangan waktu itu diungkapkan oleh Ketua Bidang Komunikasi Publik Satgas …

Read More »

Gubernur Nova: Dana Desa Untuk Tuntaskan Pembangunan Desa dan Sejahterakan Warga

BANDA ACEH – Gubernur Aceh Nova Iriansyah meminta setiap rupiah dana desa atau gampong agar benar-benar dimanfaatkan untuk memacu pembangunan infrastruktur gampong serta untuk peningkatan ekonomi dan kesejahteraan warga gampong. Hal itu disampaikan Gubernur Nova melalui siaran zoom meeting saat menjadi pembicara pada diskusi publik “Peluang dan Tantangan Pengembangan Ekonomi Pedesaan” yang berlangsung di Banda Aceh, Selasa 13 Juli 2021. …

Read More »

Ketua PKK Aceh Jemput Kepulangan Jenazah Septia Ulfa di Bandara SIM

BANDA ACEH – Ketua Tim Penggerak PKK Aceh, Dyah Erti Idawati, menjemput langsung kepulangan jenazah Septia Ulfa Lestari (22), mahasiswi asal Nagan Raya yang meninggal dunia di Kairo Mesir, yang tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, pada Selasa, 13/7/2021. Kepulangan jenazah Septia juga dijemput langsung di bandara oleh Bupati Nagan Raya, Jamin Idham, Anggota DPR Aceh, Edi Kamal, …

Read More »

PKK Aceh Gandeng Kepolisian Bentuk Sistem Penanganan Kasus Kekerasan Terhadap Anak

BANDA ACEH – Dalam rangka mewujudkan lingkungan yang layak bagi anak khususnya mencegah terjadinya tindak kekerasan terhadap anak di bawah umur, Tim Penggerak PKK Aceh menggandeng Kepolisian Daerah (Polda) Aceh, bersinergi memenej penanganan kasus kekerasan terhadap anak secara utuh dan terintegrasi. Yakni mulai dari pengaduan, pendampingan hukum, hingga perlindungan bagi anak korban kekerasan. Penanganan dimaksud adalah sistem pelaporan yang terintegrasi …

Read More »